Resep Kue Lapis Singkong Pelangi Lembut dan Enak

Resep kue lapis singkong rainbow atau pelangi yang lembut dan enak, nantinya dinikmati dengan taburan kelapa parut dicampur sedikit garam biar rasanya lebih enak. Itulah repep update-an terbaru dari info resep yang menghadirkan resep kue menggunakan bahan dasar berupa ubi kayu atau singkong. Tampilannya yang menarik akan membuat anak-anak menyukainya, padahal kalau disajikan aslinya berupa singkong rebus atau goreng belum tentu mereka suka. Padahal kue tersebut merupakan jelmaan dari singkong yang diolah menjadi kue lapis warna pelangi.

Resep Kue Lapis Singkong Pelangi Lembut dan Enak

Resep Kue Lapis Singkong


Kue lapis singkong ini selain untuk camilan bergizi buat keluarga pantas juga bila dijadikan suguhan saat arisan atau pertemuan keluarga lainnya. Penampilannya yang menarik tentunya tidak kalah saing dengan kue lapis surabaya. Berminat untuk membuatnya sendiri? Ok dech, kalau begitu silahkan dibaca terlebih dahulu kemudian dicatat resep dan cara membuat kue lapis singkong pelangi berikut, siapa tahu besok mau ada arisan

Bahan yang dibutuhkan:
  • 1 kilogram ubi kayu atau singkong, kupas kulitnya, bersihkan dan parut
  • 1 bungkus agar-agar bubuk warna putih, mereknya terserah :)
  • 300 ml santan kelapa
  • 150 gram gula pasir
  • Pewarna makanan, (merah, kuning dan hijau) atau sesuai selera

Bahan Taburan (campurkan, kukus jadi satu) :
  • 100 gram kelapa kupas, parut memanjang
  • ½ sendok teh garam

Cara Membuat Kue Lapis Singkong

  • Peras terlebih dahulu singkong yang telah diparut, sisihkan
  • Siapkan loyang segi empat ukuran 20 centimeter, olesi dengan minyak agar tidak lengket
  • Campurkan agar-agar, gula dan santan, aduk hingga rata, tambahkan singkong parut, aduk kembali sampai benar-benar rata
  • Bagi rata adonan menjadi 3 tiga bagian menggunakan wadah, beri pewarna makanan.
  • Tuangkan ke dalam loyang 1 bagian terlebih dahulu, kukus hingga matang
  • Lanjutkan ke lapisan kedua dan ketiga satu persatu dan kukus
  • Setelah semua adonan masuk ke dalam loyang (proses diatas), kukus kembali hingga benar-benar matang, Angkat lalu dinginkan
  • Potong sesuai selera dan taburi dengan bahan taburan

Dari singkong yang mungkin sudah mulai dilupakan menjadi makanan yang enak. Murah meriah namun tetap enak dan menarik penampilannya, Semoga resep kue lapis singkong ini dapat bermanfaat. Selamat mencobanya ...


EmoticonEmoticon